Translate

Kamis, 16 Maret 2017

Desain Aplikasi Jalur Transportasi Kendaraan Angkutan Kota Bengkulu Menggunakan Flash CS 6.0
BAB I
PENDAHULUAN

1.1         Latar Belakang
Kota Bengkulu masih memiliki beberapa permasalahan yang kompleks, dimana perkembangan informasi baik pada sektor pariwisata, dan transportasi masih belum optimal. Masih minimnya dalam penyampaian informasi pariwisata dan sarana transportasi di kota Bengkulu mengakibatkan kurang menggeliatnya sektor pariwisata.
Kota Bengkulu merupakan salah satu kota yang memiliki potensi yang bagus dalam sektor kepariwisataan, Sarana dan prasarana transportasi sangat diperlukan untuk menunjang pertumbuhan ekonomi dan perkembangan dalam sektor pariwisata tentunya dengan segala pendukungnya haruslah terjangkau dan segala arah, Disamping itu pertumbuhan sektor transportasi yang tinggi akan merangsang  peningkatan  pembangunan ekonomi, Angkot   merupakan  salah  satu   jenis  angkutan umum yang banyak digunakan di jaman sekarang ini, khususnya oleh mereka yang tidak mempunyai kendaraan pribadi. Waktu yang dibutuhkan angkot untuk tiba di tempat tujuan juga tidak jauh berbeda dengan waktu yang dibutuhkan untuk tiba di tujuan dengan menggunakan kendaraan pribadi.  
Transportasi umum seperti Angkot merupakan alat transportasi  yang  paling  banyak  digemari  oleh  masyarakat Indonesia  khususnya  di  kota Bengkulu. Hampir setiap hari masyarakat  Bengkulu  yang  bepergian  baik itu ke kantor, sekolah atau sekedar jalan–jalan banyak yang menggunakan alat transportasi umum ini.
Terdapat beberapa permasalahan transportasi yang dihadapi bagi pendatang baru yang datang ke Bengkulu saat ingin melakukan perjalanan dengan angkutan Kota, salah satu permasalahan yang umum dihadapi adalah, tidak adanya informasi rute angkutan umum yang termuat dalam media seperti billboard, Reklame atau pada Halte, sehingga menyulitkan pengguna jasa angkutan umum untuk menggunakan angkot dalam perjalanannnya. Di samping itu tidak semua angkutan umum memasang daftar tarif angkutan kota, sehingga ada beberapa diantara para supir angkot yang secara sengaja meminta tarif lebih tinggi dari pada tarif normal pada pengguna angkot. Permasalahan tersebut seringkali di temui pengguna jasa angkutan umum yang baru datang ke Kota Bengkulu.
Berdasarkan latar belakang permasalahan tersebut maka penulis mengajukan judul penelitian dengan judul “Desain Aplikasi Jalur Transportasi Kendaraan Angkutan Kota Bengkulu Menggunakan Flash CS 6.0”.

1.2         Rumusan Masalah
            Bagaimana Membuat Aplikasi jalur transportasi kendaraan angkutan kota Bengkulu menggunakan Flash CS 6.0
1.3       Batasan Masalah
      Batasan masalah yang mencakup yaitu :
1.    Membuat “Desain Aplikasi jalur transportasi kendaraan angkutan kota Bengkulu menggunakan Flash CS 6.0”, kedalam dua bahasa bahasa yaitu dalam bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia.
2.    Algoritma yang digunakan adalah Algoritma Runut Balik (Backward Chaining).

1.4      Tujuan Penelitian 
     Adapun tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut:
1.    Membuat aplikasi jalur transportasi angkutan kota untuk memberikan informasi jalur angkutan kota Bengkulu.
2.     Menerapkan dan mengembangkan ilmu yang didapat selama dibangku perkuliahan.
3.    Memenuhi salah satu syarat menyelesaikan pendidikan strata 1 di Universitas Muhammadiyah Bengkulu.

1.5        Manfaat Penelitian
     Adapun manfaat  dari penelitian ini adalah sebagai berikut:
1.    Membantu masyarakat dalam mengetahui jalur transportasi angkutan kota pada kota Bengkulu.
Memberikan fasilitas informasi jalur transportasi angkutan kota pada kota Bengkulu.


      Skripsi ini terdiri dari BAB I sampai dengan BAB V Full dengan aplikasi souce codenya. Untuk pengunjung blog saya bisa ini yang ingin mendapatkan contoh skripsi ini sebagai bahan pembelajaran maupun referensi dalam  menyusun skripsi anda dapat menghubungi pengelola blog ini.

Kamis, 25 September 2014

Nasionalisme dalam Novel 5 cm Karya Donny Dhirgantoro Analisis Strukturalisme

BAB I
PENDAHULUAN
1.1  Latar Belakang
Indonesia merupakan sebuah negara yang sangat menarik karena faktorkeanekaragamannya, mulai darisuku, budaya, agama, bahasa, warna kulit, dan sebagainya. Sebagai sebuah negara, keanekaragaman Indonesia dapat diilustrasikan dengan bentuk tanganmanusia yang memiliki lima jari. Kelima jarimanusiamemiliki bentuk yang berbeda-beda,tetapi memiliki fungsi yang sama, yaitu mempermudahmanusia dalammenyelesaikan suatupekerjaan.Lima jari manusia akan berfungsi secara maksimal apabila kelima jari tersebutbersatu danbekerja sama. Begitu juga dengan keanekaragaman yang ada di negara Indonesia, walaupun berbeda-beda suku, budaya, agama,bahasa, warna kulit, dan sebagainya, warganegaraIndonesia harustetap bersatu dan bekerja sama untuk mewujudkan sikap kebangsaanyang kuat.
Nasionalisme berasal dari katanation yang berarti negaraatau bangsa, ditambahakhiranisme yang berarti:(a) suatu sikap ingin mendirikan negara bagi bangsanya sesuaidengan paham/ideologinya, (b) suatu sikap ingin membela tanah air/negara dari penguasaandan penjajahan bangsa asing, (Budiyono, 2007: 208). Menurut Smith (2003: 10) nasionalismeadalah suatu ideologi yang meletakkan bangsa di pusat masalahnya dan berupayamempertinggi keberadaannya. Nasionalisme sebagai manifestasi kecintaan dan kesetiaantertinggi kepada tanah air, negara, dan bangsamerupakan modal dasar bagi pembentukan negara dan karakter bangsa.
Kata sya’ab, qaum, ummah banyak digunakan Alquran untuk merujuk maknabangsa. Kata sya’ab yang menjadi kata tunggaldarisyu’ubantercantumdalam Alquran padasuratAl Hujurat ayat 13 yang diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia:
”Wahai manusia kamisesungguhnya telah menciptakan kamu dari seseorang laki-laki dan seorang perempuan, dan kamimenjadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku agar kamu saling mengenal. Sesungguhnya yang paling mulia diantarakamu disisi Allah adalah yang paling bertakwa. Sesungguhnya Allah MahaMengetahui lagiMaha Mengenal”.
Bangsa dalam pengertian politik menurut Dault(2005: 2) adalah masyarakat dalam suatu daerah yang sama dan tunduk kepada kedaulatan negaranya sebagai suatu kekuasaan tertinggi ke luar dan ke dalam.
Semangat kebangsaan atau nasionalisme dari suatu bangsa tidak dapat dilepaskandari hasrat bangsa itu dalammewujudkan arah dan tujuan yang hendak dicapai oleh bangsa tersebut. Nasionalisme merupakan sikap politik dan sosial dari kelompok masyarakat yang mempunyai kesamaan kebudayaan, bahasa, dan wilayah, serta kesamaan cita-cita, dan tujuan. Hal itu diutarakan pula oleh Soekarno (1964: 3) yang mengatakan bahwa nasionalisme adalah suatu iktikad; suatu keinsyafan rakyat bahwa rakyat itu ada satu golongan, satu bangsa.
Menurut Soekarno (1964: 5) semangat kebangsaan atau nasionalisme secara tersirat telah lahir sejak masa Kerajaan Sriwijaya dan Majapahit. Semangat seperti itu terbelah-belah pada saat Indonesia dijajah oleh Belanda. Jiwa kebangsaan hanya terlihat sebagai jiwa persatuan satu daerah atau satu kepulauan. Semangat kebangsaan itu secara keseluruhan mempunyai satu tujuan, yaitu mengusir penjajah dari negeri tumpah darah kita ini, Indonesia. Akan tetapi, wujud nasionalisme seperti itu bersifat lokal. Rasa kebangsaan secara nyata baru dilakukan pada tahun 1908, yaitu Budi Utomo. Bentuk dan arah nasionalisme kita pada saat itu didasari oleh kesatuan wilayah, kesatuan keinginan, kesamaan nasib, dan kesamaan hal-ihwal. Kesamaan itu diarahkan pada usaha mengusir penjajah dari bumi Indonesia. Itulah yang terlihat dalam nasionalisme sebelum kemerdekaan Indonesia.
Bagaimana bentuk semangat kebangsaan atau nasionalisme pada masa kini? Tampaknya nasionalisme telah mengalami pergeseran makna. Barangkali rasa kebangsaan kita kini telah ternodai atau terancam oleh berbagai faktor dari luar dan dari dalam negeri sendiri. Apakah memang dalam bentuk dan arah seperti sekarang inikah nasionalisme yang kita idamkan untuk membawa bangsa ini ke arah masyarakat yang adil dan makmur?
Prinsip nasionalisme bangsa Indonesia dilandasi nilai-nilai Pancasila dan Undang- Undang Dasar 1945 yang diarahkan agar bangsa Indonesia senantiasa menempatkan persatuan kesatuan, kepentingan, keselamatan bangsa, dan negara di atas kepentingan pribadi atau kepentingan golongan, menunjukkan sikap rela berkorban demi kepentingan bangsa dan negara, bangga sebagai bangsa Indonesia dan bertanah air Indonesia serta tidak merasa rendah diri, mengakui persamaan derajat, persamaan hak dan kewajiban antara sesama manusia dan sesama bangsa, menumbuhkan sikap saling mencintai manusia, mengembangkan sikap tenggang rasa dan tidak semena-mena terhadap orang lain, gemar melakukan kegiatan kemanusiaan, senantiasa menjunjung tinggi nilai kemanusiaan, berani membela kebenaran dan keadilan, merasa bahwa bangsa Indonesia merupakan bagian dari seluruh umat manusia, dan menganggap pentingnya sikap saling menghormati dan bekerja sama dengan bangsa lain.
Karya sastra adalah sebuah hasil ciptaan manusia. Sastra tumbuh dan berkembang karena peranan manusia. Sebuah karya sastra pada dasarnya berisi tentang permasalahan yang melingkupi kehidupan masyarakat, termasuk persoalan-persoalan sosial. Nasionalisme merupakan bagian daripersoalan sosial, karenamenyangkut tentang kehidupan masyarakatdalam berbangsa dan bernegara. Masalah nasionalisme sering diangkat dalam cerita yangberbentuk novel, salah satunya adalah novel5 cm.
Novel5 cm.adalah novel karya Donny Dhirgantoro, yang diterbitkan oleh Grasindopada tahun 2005. Novel ini menceritakan tentang perjalanan lima orang bersahabat yakniArial, Riani,Zafran, Ian, dan Genta. Novel ini mengajarkan tentang harapan, impian, tekad,cinta, dan persahabatan. Novel inimencetak rekor buku laris di Gramedia Bookstoreselama dua tahun berturut-turut. Pada tahun 2012, novel ini diadaptasi menjadisebuah film dengan judul yang sama5 cm.
Novel5 cm. adalah novel yangmengangkat nilai nasionalisme. Dalam noveltersebut terdapat nilainasionalisme yang dapat menjadi titik balik bagi segenap pemudaIndonesia untuk kembalimenancapkan nilai nasionalismedi dalam benak dan hatimereka,yang dewasa ini mungkin terkontaminasi oleh pengaruh-pengaruh yang datangnyadari luarmaupun dari dalam negerinya sendiri.
Nasionalisme kita seakan muncul dengan paksaan yaitu ketika ada serangan atauadaancaman dari pihak luar, kita baru bersatu teguh mengganyang negarayang bersangkutan.Nasionalisme bangsa Indonesia terjadi pasang surut akibat pengaruh global yang telah mendarah daging dalam jiwa generasi Indonesia. Dalam kenyataannya, kini rasa nasionalismekultural dan politik sudah mengkhawatirkan dalam kehidupan keseharian kita.
Nasionalisme merupakan suatu paham yang berkaitan dengan usaha untuk menciptakan dan mempertahankan kedaulatan sebuah negara (nation) dengan mewujudkan satu konsepidentitas bersama untuk sekelompok manusia. Permasalahan yang menarik untukdikaji dan diteliti dalam penelitianini adalah nasionalisme yang terdapatdalam novel5 cm.
1.2  Rumusan Masalah
Untuk mendapatkan hasil penelitian yang terarah, maka diperlukan suatu rumusanmasalah. Permasalahan dalam penelitian ini dirumuskan sebagai berikut :
Bagaimanakah strukturyang membangun nilainasionalisme dalam novel5 cm. karya Donny Dhirgantoro?
Bagaimanakah bentuk nasionalisme yang terdapat dalam novel5 cm.karyaDonny Dhirgantoro
1.3  Tujuan Penelitian
Tujuan suatu penelitian haruslah jelas mengingat penelitian harus mempunyai arah dan tujuan yang tepat. Adapun tujuan penelitian ini adalah :
  1. Menganalisis struktur yang membangun nilainasionalisme dalam novel5 cm.karya Donny Dhirgantoro.
  2. Menganalisis bentuk nasionalisme yang terdapat dalam novel5 cm. karya DonnyDhirgantoro.

1.4  Manfaat Penelitian
Adapun manfaat yang diharapkan dari penelitian ini adalah :
  1. Memperluas khasanah ilmu pengetahuan terutama bidang bahasa dan sastra Indonesia, khususnya dalammenganalisis novel dengan teori strukturalisme.
  2. Memahamimakna nasionalisme secara lebih luas.
  3. Memberikan masukan kepada mahasiswa untuk mengkaji dan menelaah novel.
  4. Menambahreferensi danmembantu pembaca dalammemahamimakna yangterdapat dalam karyasastra.


Skripsi ini terdiri dari BAB I sampai dengan BAB V Full. Untuk pengunjung blog saya bisa ini yang ingin mendapatkan contoh skripsi ini sebagai bahan pembelajaran maupun referensi dalam  menyusun skripsi anda dapat menghubungi pengelola blog ini.